Broadcast 409: Masjid yang Didirikan oleh Orang Munafik

📢 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 409
TAFSIR INSPIRASI
AT-TAUBAH AYAT 107 - 109

📖 JUZ 11 AT-TAUBAH  (PENGAMPUNAN)
Surah ke- 9 : 129 ayat

♒ Waspada Terhadap Tipu Muslihat orang yang Mempergunakan Masjid sebagai Alatnya

وَالَّذِينَ اتَّخَذُوا۟ مَسْجِدًا ضِرَارًا وَكُفْرًا وَتَفْرِيقًۢا بَيْنَ الْمُؤْمِنِينَ وَإِرْصَادًا لِّمَنْ حَارَبَ اللَّهَ وَرَسُولَهُۥ مِن قَبْلُ ۚ وَلَيَحْلِفُنَّ إِنْ أَرَدْنَآ إِلَّا الْحُسْنَىٰ ۖ وَاللَّهُ يَشْهَدُ إِنَّهُمْ لَكٰذِبُونَ

107. (Di antara orang-orang munafik itu) ada yang mendirikan masjid untuk menimbulkan bencana (pada orang-orang yang beriman), untuk kekafiran, dan untuk memecah belah di antara orang-orang yang beriman, serta untuk menunggu kedatangan orang-orang yang telah memerangi Allah dan Rasul-Nya sejak dahulu (seorang pendeta Nasrani bernama Abu ‘Amir yang mereka tunggu-tunggu kedatangannya dari Syria untuk melaksanakan salat di masjid yang mereka dirikan, serta membawa tentara Romawi yang akan memerangi kaum Muslimin. Tetapi Abu ‘Amir tidak jadi datang, karena ia mati di Syria) Mereka dengan pasti bersumpah, “Kami hanya menghendaki kebaikan.” Dan Allah menjadi saksi bahwa mereka itu pendusta (dalam sumpahnya)

[Masjid yang didirikan kaum munafik itu diruntuhkan atas perintah Rasulullah saw berkenaan dengan wahyu yang diterimanya setelah kembali dari perang Tabuk]

💡INSPIRASI
Terkadang JALAN YANG BAIK (mendirikan masjid), dapat menjadi sumber mara bahaya dan perpecahan bagi Islam dan penganutnya

لَا تَقُمْ فِيهِ أَبَدًا ۚ لَّمَسْجِدٌ أُسِّسَ عَلَى التَّقْوَىٰ مِنْ أَوَّلِ يَوْمٍ أَحَقُّ أَن تَقُومَ فِيهِ ۚ فِيهِ رِجَالٌ يُحِبُّونَ أَن يَتَطَهَّرُوا۟ ۚ وَاللَّهُ يُحِبُّ الْمُطَّهِّرِينَ

108. Janganlah engkau melaksanakan salat dalam masjid itu selama-lamanya. Sungguh, masjid yang didirikan atas dasar takwa, sejak hari pertama adalah lebih pantas engkau melaksanakan salat di dalamnya. Di dalamnya ada orang-orang yang ingin membersihkan diri. Allah menyukai orang-orang yang bersih

💡INSPIRASI
Seorang MUSLIM SEJATI harus bersih: badan, pikiran dan hatinya. Niatnya harus selalu ikhlas, dan agamanya tidak dicampur aduk dengan maksud mencari keuntungan duniawi

أَفَمَنْ أَسَّسَ بُنْيٰنَهُۥ عَلَىٰ تَقْوَىٰ مِنَ اللَّهِ وَرِضْوٰنٍ خَيْرٌ أَم مَّنْ أَسَّسَ بُنْيٰنَهُۥ عَلَىٰ شَفَا جُرُفٍ هَارٍ فَانْهَارَ بِهِۦ فِى نَارِ جَهَنَّمَ ۗ وَاللَّهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِينَ

109. Apakah orang-orang yang mendirikan bangunan (masjid) atas dasar takwa kepada Allah dan keridhaan(Nya) itu lebih baik, ataukah orang-orang yang mendirikan bangunannya di tepi jurang yang runtuh, lalu (bangunan) itu roboh bersama-sama dengan dia ke dalam neraka Jahanam? Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang zalim

💡INSPIRASI
Orang yang membangun hidupnya atas dasar KETAKWAAN (yang berarti juga keihlasan dan niat hati yang suci) dan harapannya hanya keridaan Allah, ia membangun di atas fondasi batu yang kuat yang tidak akan pernah goyah

📚 Tafsir Inspirasi
✒ Dr. Zainal Arifin Zakaria, MA
=====================
📱 BBM II : 5A06F361
📭 BBM Channel PIN C00375E73
🆔 http://line.me/ti/p/%40zlf3934q

📅 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 409


Previous
Next Post »