Broadcast 429: Manusia Itulah yang Menzalimi Dirinya Sendiri

📢 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 429
TAFSIR INSPIRASI
YUNUS AYAT 43 - 47

📖 JUZ 11 YUNUS (YUNUS)
Surah ke- 10 : 109 ayat

وَمِنْهُم مَّن يَنظُرُ إِلَيْكَ ۚ أَفَأَنتَ تَهْدِى الْعُمْىَ وَلَوْ كَانُوا۟ لَا يُبْصِرُونَ

43. Di antara mereka ada yang melihat kepada engkau. Tetapi apakah engkau dapat memberi petunjuk kepada orang yang buta, walaupun mereka tidak memperhatikan?

[Artinya menyaksikan tanda-tanda kenabianmu, tetapi mereka tidak mengakuinya]

💡INSPIRASI
CAHAYA IMAN itu terlihat jelas, tapi bagi yang buta mata hatinya semua sia-sia

إِنَّ اللَّهَ لَا يَظْلِمُ النَّاسَ شَيْـًٔا وَلٰكِنَّ النَّاسَ أَنفُسَهُمْ يَظْلِمُونَ

44. Sesungguhnya Allah tidak menzalimi manusia sedikit pun, tetapi manusia itulah yang menzalimi dirinya sendiri

💡INSPIRASI
ALLAH TAK DAPAT DISALAHKAN atas perbuatan manusia yang jahat

وَيَوْمَ يَحْشُرُهُمْ كَأَن لَّمْ يَلْبَثُوٓا۟ إِلَّا سَاعَةً مِّنَ النَّهَارِ يَتَعَارَفُونَ بَيْنَهُمْ ۚ قَدْ خَسِرَ الَّذِينَ كَذَّبُوا۟ بِلِقَآءِ اللَّهِ وَمَا كَانُوا۟ مُهْتَدِينَ

45. (Ingatlah) pada hari (ketika) Allah mengumpulkan mereka, (mereka merasa) seakan-akan tidak pernah berdiam (di dunia) kecuali sesaat saja pada siang hari, (pada waktu) mereka saling berkenalan. Sungguh rugi orang yang mendustakan pertemuan mereka dengan Allah, dan mereka tidak mendapat petunjuk

💡INSPIRASI
Lamanya HIDUP MANUSIA di bumi ini akan terlihat seolah-olah hanya sebagian kecil saja dari waktu yang memang hanya sedikit

وَإِمَّا نُرِيَنَّكَ بَعْضَ الَّذِى نَعِدُهُمْ أَوْ نَتَوَفَّيَنَّكَ فَإِلَيْنَا مَرْجِعُهُمْ ثُمَّ اللَّهُ شَهِيدٌ عَلَىٰ مَا يَفْعَلُونَ

46. Jika Kami perlihatkan kepadamu (Muhammad) sebagian dari (siksaan) yang Kami janjikan kepada mereka, (tentulah engkau akan melihatnya) atau (jika) Kami wafatkan engkau (sebelum itu), maka kepada Kami (jualah) mereka kembali, dan Allah menjadi saksi atas apa yang mereka kerjakan

💡INSPIRASI
JAMINAN RASULULLAH bahwa akhir kejahatan, kejahatan juga, dan akhir kebaikan tetap kebaikan

وَلِكُلِّ أُمَّةٍ رَّسُولٌ ۖ فَإِذَا جَآءَ رَسُولُهُمْ قُضِىَ بَيْنَهُم بِالْقِسْطِ وَهُمْ لَا يُظْلَمُونَ

47. Setiap umat (mempunyai) rasul. Maka apabila rasul mereka telah datang, diberlakukanlah hukum bagi mereka dengan adil dan (sedikit pun) tidak dizalimi

💡INSPIRASI
Segala yang buruk dan yang baik, keputusannya berada di bawah perintah dan KEKUASAAN ALLAH

📚 Tafsir Inspirasi
✒ Dr. Zainal Arifin Zakaria, MA
=====================
📱 BBM II: 5A06F361
📭 BBM Channel PIN C00375E73
facebook.com/KitapTafsirInspirasi

📅 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 429


Previous
Next Post »