Broadcast 701: 7 Kiat Sifat yang Menjadikan Mukminin Sukses

📮 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 701
TAFSIR INSPIRASI
AL-MU’MINUN AYAT 1 - 11

📖 JUZ 18  AL-MU’MINUN (ORANG-ORANG YANG BERIMAN)
SURAH KE- 23 : 118 AYAT

بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ

Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang

🎁 7 KIAT SIFAT YANG MENJADIKAN MUKMININ SUKSES

قَدْ أَفْلَحَ الْمُؤْمِنُونَ (١)
(1) Sungguh beruntung orang-orang yang beriman.
💡INSPIRASI
Keberhasilan dan kebahagiaan, bisa datang di dunia, tetapi yang pasti dan kekal di akhirat kelak. MUKMIN ITU PASTI BAHAGIA. Jika tidak bahagia pasti imannya belum betul

الَّذِينَ هُمْ فِي صَلاتِهِمْ خَاشِعُونَ (٢)
(2) Yaitu orang yang khusyuk dalam shalatnya.
💡INSPIRASI
SHALAT ADALAH PANGGILAN BAHAGIA, di dalam shalat terdapat kebahagiaan hakiki. Saat shalat mukmin bertemu Allah

وَالَّذِينَ هُمْ عَنِ اللَّغْوِ مُعْرِضُونَ (٣)
(3) Orang yang menjauhkan diri dari perbuatan dan perkataan yang tidak berguna.
💡INSPIRASI
Shalat yang khusuk dapat tercapai bila dilakukan tidak dengan cara bermain-main. TEKUN ADALAH CIRI ORANG BAHAGIA

وَالَّذِينَ هُمْ لِلزَّكَاةِ فَاعِلُونَ (٤)
(4) Orang yang menunaikan zakat.
💡INSPIRASI
KETEKUNAN LEBIH DEKAT DARI KEBERHASILAN, di antaranya keberhasilan finansial. Mukmin yang bahagia adalah mukmin yang bekerja tekun dengan orientasi dapat membayar zakat sebagai sarana membahagiakan orang lain. Orang yang bahagia adalah orang yang dapat membahagiakan orang lain

وَالَّذِينَ هُمْ لِفُرُوجِهِمْ حَافِظُونَ (٥)
(5) Orang yang memelihara kemaluannya.
💡INSPIRASI
Kebahagiaan kelima adalah pernikahan. SARANA MENJAGA KEMALUAN YANG PALING BAIK ADALAH BERUMAH TANGGA

إِلا عَلَى أَزْوَاجِهِمْ أوْ مَا مَلَكَتْ أَيْمَانُهُمْ فَإِنَّهُمْ غَيْرُ مَلُومِينَ (٦)
Kecuali terhadap istri-istri mereka atau hamba sahaya yang mereka miliki dalam peperangan dengan orang kafir (Sekarang sudah tidak ada lagi); maka sesungguhnya mereka tidak tercela.
💡INSPIRASI
PERNIKAHAN ITU MULIA DAN BAHAGIA. Semua orang mengucapkan selamat berbahagia dalam menempuh hidup baru

فَمَنِ ابْتَغَى وَرَاءَ ذَلِكَ فَأُولَئِكَ هُمُ الْعَادُونَ (٧)
Tetapi barangsiapa mencari di balik itu (zina, dan sebagainya), maka mereka itulah orang-orang yang melampaui batas.
💡INSPIRASI
Sementara PERZINAAN DAN PERSELINGKUHAN ITU TERCELA dan menyengsarakan. Kandungan ingin diaborsi, anak dan teman selingkuh ingin dibunuh, atau minimal status anak susah diakui, keluarga menanggung aib, lebih dari itu ini dosa besar

وَالَّذِينَ هُمْ لأمَانَاتِهِمْ وَعَهْدِهِمْ رَاعُونَ (٨)
(6) Sungguh beruntung orang yang memelihara amanat-amanat dan janjinya.
💡INSPIRASI
Orang yang menjaga AMANAT dan MENEPATI JANJI adalah orang yang BAHAGIA dan membahagiakan. Modal utama dalam dunia bisnis adalah kejujuran

وَالَّذِينَ هُمْ عَلَى صَلَوَاتِهِمْ يُحَافِظُونَ (٩)
(7) Serta orang yang memelihara shalatnya.
💡INSPIRASI
Kembali lagi shalat, di mulai dari SHALAT yang KHUSYUK ditutup dengan melakukan shalat di awal waktu

أُولَئِكَ هُمُ الْوَارِثُونَ (١٠)
Mereka itulah para pewaris.
💡INSPIRASI
WARISAN YANG TERBAIK BAGI ANAK CUCU  ADALAH SURGA. Mukmin itu tidak saja menjadi makhluk yang bahagia di dunia, tapi juga di akhirat

الَّذِينَ يَرِثُونَ الْفِرْدَوْسَ هُمْ فِيهَا خَالِدُونَ (١١)
Yakni yang akan mewarisi surga Firdaus. Mereka kekal di dalamnya.
💡INSPIRASI
Jika kehidupan dan kebahagiaan di dunia terbatas, maka KEBAHAGIAAN DI AKHIRAT ABADI

📚 Tafsir Inspirasi
✒️ Dr. Zainal Arifin Zakaria, MA
📥 https://bit.ly/Klik_AyoWakaf
=====================
📱 BBM II: D97518D4
📭 BBM Channel PIN C00375E73
📷 i.instagram.com/kitaptafsirinspirasi

📅 SURAT CINTA ALLAH HARI KE- 701



Previous
Next Post »